Berwisata ke Rumah Bung Karno
Di Bumi Rafflesia-Bengkulu
*Satrio Utama Nopenri
Wisata- Lokasi Rumah Pengasingan Bung Karno
terletak di Jalan Jeruk yang sekarang berganti nama menjadi Jalan Bung Karno
-Hatta, Kelurahan Anggut Atas, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu.
Lokasinya di pusat kota memudahkan untuk dikunjungi.
Di
rumah ini, dapat dijumpai benda peninggalan Bung Karno antara lain foto-foto,
sepeda asli Bung Karno, kostum tonil Monte Carlo, perabot, dan buku-buku. Dari
pantauan, sebagian besar koleksi foto Bung Karno potret aktivitas keseharian di
Bengkulu dengan grup sandiwara atau tonil Monte Carlo.
Selain
itu juga terdapat foto-foto Bung Karno bersama Ibu Fatmawati dan sahabat
lainnya yang mengunjunginya selama menjalani pengasingan. Selain koleksi foto,
rumah bersejarah tersebut juga menyimpan 303 judul buku yang menjadi bacaan
Bung Karno selama pengasingan. Ironisnya ada sebanyak 100 buku sudah tidak bisa
dibaca, karena kondisinya sudah usang dimakan usia.
Masa-masa
pengasingan yang dialami oleh Bung Karno memang penuh warna. Setelah beberapa
tahun diasingkan di Ende, pemerintah kolonial Belanda akhirnya memindahkan Bung
Karno ke sebuah wilayah terbelakang di Pulau Sumatera, yaitu Bengkulu.
Disinilah kemudian Bung Karno bertemu dengan Fatmawati, putri seorang tokoh
Muhammadiyah Bengkulu. Singkat cerita, Fatmawati kemudian menjadi istrinya.
Rumah
pengasingan ini ukuran aslinya adalah 162 m² dengan bangunan 9 x 18 m. Bentuk
bangunannya empat persegi panjang. Memiliki halaman yang cukup luas dengan atap
berbentuk limas. Pintu utamanya berdaun ganda berbentuk persegi panjang dengan
jendela persegi panjang berhias kisi-kisi. Belum diketahui kapan rumah ini
pertama kali didirikan namun diperkirakan dibangun awal abad ke-20.
0 comments:
Post a Comment